Independennews.com, Anamba | Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, Abdul Haris meresmikan Pasar Ikan Tarempa yang beralamat di Jalan Ahmad Yani Laut, Kecamatan Siantan, Senin (06/9/2021).
Peresmian ditandai dengan pemotongan pita oleh Bupati Anambas, Abdul Haris; Wakil Ketua DPRD Anambas, Syamsil Umri; Sekretaris Daerah Anambas, Sahtiar; dan Kepala Disperindagkop Anambas, Usman.
Dalam kesempatan tersebut, Abdul Haris mengapresiasi dan mengucapkan rasa syukur atas peresmian Pasar Ikan Tarempa tersebut. Dirinya berharap, pasar ini nantinya dapat dimanfaatkan dengan baik.
“Alhamdulillah, hari ini kita resmikan Pasar Ikan yang telah lama didambakan masyarakat. Semoga pasar yang baru ini dapat memberikan kenyamanan bagi masyarakat maupun penjual saat beraktivitas,” ucap Abdul Haris.
Lanjut kata Abdul Haris, peresmian Pasar Ikan Tarempa ini merupakan langkah strategis untuk meningkatkan pendapatan ekonomi para pedagang. Untuk itu, Ia berpesan agar dapat menjaga kondisi pasar dengan baik.
“Tingkatkan kenyamanan dan keamanan dipasar, pemerintah akan senantiasa mengawasi dan memberikan apreasisasi dukungan penunjang fasilitas yang baik,” tutur Haris.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro Perdangangan dan Perindustrian (DKUMPP) Anambas, Usman melaporkan penggunaan anggaran yang dikucurkan dalam pembangunan Pasar Ikan Tarempa.
“Kita awalnya membangun pada tahun 2019 mengunakan APBD Anambas dengan anggaran lebih kurang Rp 2,3 milyar, kemudian kita lanjutan di tahun 2020 dan di tahun 2021 ini, kita anggarkan kembali lebih kurang Rp 330 juta,” jelasnya.
Adapun jumlah meja yang disediakan untuk pedagang ikan sebanyak 33 meja. Untuk itu, Usman berharap, aset tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik.
“Sebanyak 33 meja yang telah tersedia untuk pedagang ikan. Saya berharap dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya,” harapnya. (RS)