IndependenNews.com, Anambas | Danlanal Tarempa, Letkol Laut (P) Yovan Ardhianto Yusuf, bersama Paban V Bakti Dispotmaral, Kolonel Laut (P) Desmon, menghadiri acara Puncak Karya Bakti TNI AL di wilayah perbatasan Desa Batu Belah dan Desa Temburun, Kecamatan Siantan Timur, Sabtu (23/10/2021).
Program Karya Bakti ini merupakan program dari pimpinan TNI AL guna meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat untuk mendukung sistem pertahanan.
Kegiatan tersebut dalam rangka menyiapkan dan membesarkan Kampung Bahari Nusantara (KBN) yang mencakup 5 (lima) kluster yang meliputi kluster edukasi, ekonomi, kesehatan, pariwisata dan kluster pertahanan.
“Untuk mewujudkan 5 kluster tersebut, kami sangat berterimakasih atas dukungan pemerintah daerah dan masyarakat yang terasa sudah sangat baik,” ucap Danlanal Tarempa, Letkol Laut (P) Yovan Ardhianto Yusuf.
Dirinya berharap, program tersebut dapat terus berlanjut dan bertahan dengan merawat dan menjaga hal-hal yang tercapai selama ini.
“Bila perlu dan itu memang harus kita tingkatkan dengan maksimal segingga apa yang kita kerjakan akan sesuai dengan harapan pimpinan,” tegasnya.
Dengan ditetapkannya Desa Batu Belah sebagai KBN, maka desa tersebut menjadi tanggung jawab Lanal Tarempa dalam meningkatkan segala aspek yang mencakup 5 klaster yang disebutkan diatas.
Pada kesempatan tersebut, Kolonel Laut (P), Desmon, mengatakan bahwa desa-desa di wilayah perbatasan sangat perlu untuk mendapatkan perhatian khusus.
Hal ini kata Desmon, sangat perlu dilakukan guna meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat serta mendukung program pemerintah dalam percepatan pembangunan khususnya di wilayah perbatasan yang sulit dijangkau.
“Terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung kelancaran program ini,” tutur Desmon.
Sementara itu, Wakil Bupati Anambas, Wan Suhendra, dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih dan sangat mendukung program Pimpinan TNI AL yang di selenggarakan oleh Dispotmaral melalui Lanal Tarempa.
Melalui program tersebut, dirinya berharap agar KBN desa Batu Belah terus berkembang dari segala bidang atau klaster sesuai dengan harapan pemerintah dan masyarakat.
Sementara itu, Kepala Desa Batu Belah, Babandi, menyampaikan rasa terimakasih atas terpilihnya desa Batu Belah sebagai KBN. Dirinya berharap, kedepan Batu Belah akan semakin maju dan sejahtera.(RS)