IndependenNews.com | Bukittinggi – Baru-baru ini SMKN 1 Bukittinggi meraih prestasi bertubi-tubi. Prestasi itu didapat dari kualitas perserta didik yang memenangkan sejumlah perlombaan.
Salah satu lomba yang diikuti yakni kompetensi Siswa jurusan Teknik Instalasi Penerangan, SMKN 1 Bukittinggi Berhasil memborong Juara 1 dan 2 yang diadakan di Politeknik Negri Padang.
Kepada siswa yang berprestasi yang membawa harum nama baik SMKN 1 Bukittinggi, Kepala Sekolah SMKN 1 Bukittinggi Gustian Budiarto, M.Pd, berpesan agar siswa-siswi anak didik SMKN 1 Bukit Tinggi terus meningkatkan kwalitas semangat belajarnya.
“Selamat untuk para siswa yang sudah bertanding dan meraih juara. Kami ucapkan terima kasih kepada siswa-siswi yang berprestasi, semoga prestasi ini dapat mendorong prestasi-prestasi lain di bidang lainnya dan menjadikan nama baik SMKN 1 Bukittinggi semakin jaya. Selain itu, kalian sudah berani bertanding/berkompetisi membawa nama sekolah saja itupun sudah juara bagi saya dan bapak ibu guru semua bangga,” kata Gustian, Senin (6/10/24)
Pihak Sekolah tentunya sangat menghargai siswa-siswi yang memiliki motivasi untuk senantiasa berprestasi baik di bidang akademik maupun non akademik, serta guru-guru yang menunjukkan kinerja terbaiknya, baik dalam administrasi pembelajaran, maupun dalam proses pembelajaran. Sehingga bagi mereka yang telah menunjukkan prestasi dan kinerja terbaiknya, layak mendapat apresiasi dari sekolah.
“Kepada Guru-guru saya selaku kepsek berharap untuk terus menjaga integritas serta menjaga dan meningkatkan prestasi yang selama ini menjadi bagian penting dalam pencapaian akademik satuan pendidikan masing-masing jurusan. SMKN 1 Bukittinggi memiliki sejarah prestasi yang gemilang. Bahkan sekolah ini menjadi paling banyak meraih prestasi di Sumatera Barat dan menjadi perwakilan untuk tingkat nasional,”tutupnya.(Dion)