IndependenNews.com, Aceh Temur | Pj. Bupati, Ir. Mahyuddin dan Ketua KONI Aceh Timur, Dr. Firman Dandy Tenggelam di sungai Kuala Pasi Jemeurang, Kecamatan Kemang Tanjong, Kabupaten Pidie, pada Minggu (18/12/2022).
Insiden itu terjadi saat Pj Bupati dan Ketua KONI Aceh Timur hendak melihat Atlit Dayung yang sedang bertanding di ajang Final PORA Ke-XIV Pidie 2022.
Menurut Waliul Chalidin, selaku Ketua Poksi Aceh Timur yang juga berada dalam boat mengatakan bahwa Kejadian naas itu diduga akibat kelebihan muatan.
Pj Bupati Aceh Timur Hadiri Pembukaan PORA di Pidie. Pj Bupati Aceh Timur Tinjau Lokasi Penginapan dan Beri Pesan Ke Atlit. Kapasitas Speed Boat 12 Orang, dan yang naik sampai 20 orang, didalam ada Pak Pj Bupati, Ketua Koni, Para Ajudan Bupati dan Atlit dari kontingen Semeulu.” Ujar Chalidin.
Para korban langsung diselamakan oleh Tim BPBD Pidie yang sedang bertugas menjaga pertandingan. Alhamdulillah Saya dan Pak Pj Bupati serta rombongan lain selamat, juga dalam keadaan sehat.” ungkap Firman Dandy.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, para korban sudah kembali dengan selamat kepenginapan masing-masing. (RIZ)