Masyarakat Dukung Pj. Bupati Taput, Telah Membebas Tugaskan Indra Simaremare

IndependenNews.com | Taput – Sejumlah Papan bunga dari berbagai elemen masyarakat terpajang dijalan menuju Kantor Polres Tapanuli Utara (Taput) dan didepan Rumah Dinas Bupati Taput Jumat (11/10/2024)

Terlihat teks kalimat di papan bunga mengucapkan selamat kepada Penjabat (PJ) Bupati Taput Dimposma Sihombing atas di bebas tugaskannya Indra Simaremare dari jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) yang digantikan oleh David Sipahutar sebagai Pelaksana Harian (PLH)

“Selamat Sukses, kepada PJ Bupati Taput, Telah Membebas Tugaskan Indra Simaremare Dari Sekda Taput” demikian teks yang terpajang di Papan Bunga.

Pantauan dilokasi, Papan Bunga tersebut ada dari anggota DPRD Taput, elemen masyarakat dan Lembaga Swadaya Masyarakat(LSM). Dan informasi yang didapat dari warga Papan Bunga tersebut sudah tiga hari ini terpajang.

Seorang warga berkomentar, Papan Bunga tersebut sebagai dukungan masyarakat Taput kepada PJ Bupati Taput Dimposma Sihombing yang membebas tugaskan Indra simaremare dari jabatan Sekda dikarenakan adanya pelanggaran disiplin berat.

“Itu merupakan dukungan warga Taput kepada PJ Bupati Taput Bapak Dimposma membebas tugaskan Indra Simaremare karena pelanggaran disiplin berat”ujar marga S.Hutabarat

Dikatakan Hutabarat ini,ada satu hal dari Indra Simaremare dan telah menjadi perbincangan luas masyarakat Taput. Dimana hal tersebut berkaitan dengan moralitas dari seorang pejabat pemerintah.

Menurut Hutabarat ini, ada kasus yang menerpa Indra Simaremare yakni dugaan video asusila dimana pelaku pria dalam video itu mirip dengan Indra Simaremare dan sudah menjadi sorotan media lokal maupun media nasional baik dari media online maupun media televisi.

Oleh karena itu, kemungkinan untuk menjaga marwah dari Kab.Taput khususnya Tarutung yang digelar kota wisata Rohani makanya Dimposma membebas tugaskan Indra Simaremare.

“Semua warga Taput kan susah tahu, dugaan video asusila yang pelaku prianya mirip Indra simaremare. Dan sudah menjadi pemberitaan media lokal maupuan nasional. Kemungkinan karena hal itu Pak Dimposma membebas tugaskan Indra Simaremare” terang S.Hutabarat.

Namun begitu sambung S.Hutabarat, sebagai warga Taput yang menjunjung tinggi norma norma adat kebatakan. Masyarakat Kab.Taput perlu untuk mendukung PJ Bupati Taput Dimposma Sihombing yang tegas membebas tugaskan Indra Simaremare.

Terpisah sejumlah pihak juga memberi respon positif atas ucapan dukungan melalui kiriman papan bunga tersebut.

“Sebagai warga, kita sependapat dengan isi tulisan bunga papan ini. Semoga Indra Simaremare mare selaku pihak yang sudah dibebastugaskan legowo demi kelancaran kinerja dan program pembangunan Taput,” ujar P.Lumbagaol dan N.Hutapea di Tarutung
(Maju Simanungkalit)

You might also like