Ketua DPRD Batam Ingatkan Pemko Batam Proaktif Awasi Pasokan Pangan

0
62
Foto : Ketua DPRD Kota Batam, Nuryanto

IndependenNews.com, Batam | Ketua DPRD Kota Batam Nuryanto, mengingatkan  pemerintah agar proaktif mengawasi pasokan pangan di tengah masyarakat.

Hal ini disampaikan Nuryanto sebagai antisipasi kelangkaan gas melon hingga kenaikan beras.

“Kelangkaan harus diantisipasi sejak dini  agar stok yang ada di pangkalan tidak sampai mengalami kekosongan,” ujarnya kepada Media baru-baru ini

Lebih lanjut Nuryanto mengatakan pemerintah agar proaktif melakukan pengawasan untuk mencegah penjualan oleh pihak agen maupun pangkalan kepada yang bukan sasaran.

Selain itu, Nuryanto juga meminta agar masyarakat ikut mengawasi distribusi elpiji 3 kg di setiap pangkalan, yang ada di wilayahnya masing-masing.

“Kami juga berharap, tidak ada penjualan gas elpiji bersubsidi 3 kg di atas harga eceran tertinggi, tindakan tersebut penting dilakukan agar dapat memperbaiki jalur distribusi bagi mereka yang lupa atau lalai terhadap regulasi terkait peruntukkan bahan bakar gas bersubsidi,” sebut dia.

Sementara itu, terkait kenaikkan harga beras saat ini, pihaknya meminta Pemda untuk bisa melakukan kerjasama dengan sejumlah lembaga mengantisipasi kenaikan serta pengendalian harga beras ini.

“Penguatan kerjasama ini, nantinya diharapkan bisa menjaga stok beras sehingga kenaikan harga beras di pasaran tetap stabil,” imbuh dia.(H)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here